Isran Noor Mundur dari Kursi Ketua DPW NasDem Kaltim, Dibenarkan Hadi Mulyadi
AspirasiNews.id, Samarinda, DR H Isran Noor, mantan Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Periode 2018-2023, ini menyatakan diri munduur dari kursi Ketua DPW Partai NasDem Kaltim. Hal itu dibuktikan melalui surat yang ditandatanganinya pada 10 November 2023. Surat itu ditujukan ke Ketua Umum DPP Partai NasDem. Dalam surat itu bertuliskan, bahwa dirinya mengundurkan diri. Karena alasan kesibukannya yang makin padat dibeberapa kegiatan di luar Kota Samarinda.
“Pengunduran diri ini terhitung sejak surat ini saya tanda tangani,” kata Isran dalam suratnya yang juga sudah beredar luas di beberapa Group Whatshaap Sabtu (11/11/2023).
Kebenaran Isran mengundurkan diri dari ketua DPW Partai NasDem Kaltim itu dikonfirmasi oleh orang dekatnya. Yakni H Hadi Mulyadi, mantan Wakil Gubernur Kaltim Periode 2018-2023. Bahwa Hadi membenarkan adanya surat Isran tersebut.
“Saya dapat info langsung dari Pak Isran kemarin malam. Beliau benar mengundurkan diri dari NasDem,” jawab Hadi Mulyadi
Pada surat yang bermaterai 10.000 tersebut, Isran juga menyampaikan ucapan terima kasih. Khususnya kepada semua Pengurus DPW Partai NasDem Kaltim. Yakni Periode 2019-2024 yang sudah banyak membantu dan sudah bekerjasama dengan baik. Sehingga dalam menjalankan kepengurusan partai yang dipimpinnya selama ini berjalan lancar sesuai rencana.
“Terima kasih juga kepada seluruh partisipan yang selama ini membantu saya dalam kegiatan Partai NasDem,” tulis Isran.
Isran Noor juga menembuskan surat pengunduran dirinya kepada Koordinator Partai NasDem Wilayah Kalimantan di DPP Partai NasDem.
Diketahui Isran Noor merupakan Ketua DPW Partai NasDem Kaltim ketiga. Pertama, H Muhammad Amins (almarhum) dan kedua, H Habiansyah Hanafiah. (***/Adm1)