Bupati Ardiansyah dan Forkopimda Kutim Tinjau Keamanan Mudik di Pos Terpadu Lebaran
AspirasiNews.id, Sangatta- Di malam takbiran yang jatuh pada Selasa (9/4/2024) malam lalu, jajaran Forkopimda Kutai Timur (Kutim) yang dipimpin Bupati Ardiansyah Sulaiman didampingi Wabup Kasmidi Bulang melakukan peninjauan arus mudik. Berlokasi di pos terpadu di Simpang Tiga Jalan AW Syahrani (Eks Jalan Pendidikan) Sangatta.
Ditemui awak media usai kegiatan, Bupati Ardiansyah Sulaiman mengatakan. Mengawali kegiatan pada malam takbiran ini ia melepas rombongan takbir keliling Kota Sangatta. Kemudian melakukan zoom meeting di Polres Kutim dengan Kapolda Kaltim dan Pangdam Mulawarman.
“Kita melakukan pertemuan dengan Kapolda dengan zoom meeting. Allhamdulillah arahan dari beliau sama juga yang diarahkan dengan Bapak Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo. Yakni terkait dengan keamanan kenyamanan pada saat Hari Raya Idul Fitri 1445 H,” beber Ardiansyah.
Ditambahkan Ardiansyah, sehingga menjadi SOP bagi semua daerah dalam keamanan operasi ketupat. Khususnya yang ada di seluruh Kabupaten/Kota se-Kaltim agar semua bisa berjalan dengan baik dan sesuai harapan bersama.
“Allhamdulillah pantauan dari pos terpadu, keamanan yang ada semua berjalan dengan lancar tanpa adanya hambatan apapun. Karena kesiapan dan kesigapan tim gabungan,” ucap Ardiansyah lagi.
Ia pun berharap semoga tak ada terjadi hal-hal yang tidak diinginkan selama arus mudik ini. Maka dari itu ia berpesan kepada pemudik apabila meninggalkan rumah agar memastikan kondisi rumah aman. Dari keadaan kelistrikan rumah, kemudian kompor dan tabung gas yang ada di dapur.
“Jangan sampai rumah ditinggalkan kondisi listrik berfungsi. Misalnya televisi, AC atau kipas angin masih menyala, ini harus dimatikan arus listriknya. Begipula di dapur untuk ibu-ibu pastikan kompor sudah mati,” pesannya.
Selanjutnya, jika meninggalkan rumah dalam waktu yang lama harus menginformasikan kepada tetangga, RT atau keamanan yang terdekat. Agar lebih awal diantisipasi apabila terjadi apa-apa.
“Selamat merayakan Hari Raya Idul Ftri 1 Syawal 1445 H,” pungkas Ardiansyah. (Adv/Adm1)