01/10/2025

Kejurprov Panjat Tebing Kelompok Umur 2025 Ditutup, Kutim Juara Umum Boyong 33 Medali

0
Kejurprov Panjat Tebing Kelompok Umur 2025 Ditutup, Kutim Juara Umum Boyong 33 Medali

Kejurprov Panjat Tebing Kelompok Umur 2025 Ditutup, Kutim Juara Umum Boyong 33 Medali. Tampak pemenang Juara Utama dari Kutim serah terima piala Kejurprov oleh Kadisparpora Balikpapan, Cokorda Istri Ratih

Loading

Iklan Benner Dispora Kaltim 2025

AspirasiNews.id, Balikpapan- Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Panjat Tebing Kelompok Umur 2025 Kalimantan Timur (Kaltim), resmi ditutup, Senin (12/5/2025). Pertandingan yang dilaksanakan selama sepekan, mulai 7 sampai12 Mei 2025, di Venue Climbing BSCC (Balikpapan Sport Convention Center) Dome ini, diikuti oleh 129 atlet dari 10 kota kabupaten se-Kaltim. Kompetisi yang menandingkan 6 kelas dengan 3 nomor tanding ini, keluar sebagai Juara Umum adalah Kontingen Panjat Tebing Kutai Timur (Kutim). Pengukuhan prestasi pasukan pemanjat Kutim ini karena telah membawa pulang mendali sebanyak 33, terdiri dari 11 emas, 13 perak, dan 9 perunggu.

Acara yang diselenggarakan oleh FPTI (Federasi Panjat Tebing Indonesia) Kaltim dengan Dinas Pemuda dna Olahraga (Dispora) Kaltim ini, sebelumnya telah dilakukan penilaian secara selektif dan perhitungan ketat. Betujuan untuk menjaring para atlet yang bertanding, agar yang keluar sebagia pemenang adalah yang benar-benar berkualitas dan amemenuhi kriteria. Karena akan dipersiapkan mewakili Benua Etam dalam pertandingan lanjutan. Seperti Kejurnas (Kejuaraan Nasional) Panjat Tebing di Tangerang pada 18-23 Juni 2025. Terlebih untuk bertanding di PPON XII 2028 di NTT-NTB yang mmeiliki batasan umur atlet hingga 30 tahun saja.

Bankkaltimtara Layanan Dalam Genggaman 2024
Bankkaltimtara Layanan Dalam Genggaman

“Selamat atas raihan prestasi bagi para juara di Kejurprov Panjat Tebing Kelompok Umur 2025 tingkat Kaltim. Terus jaga semangat dan tingkatkan prestasi, dengan latihan rutin serta konsisten. Karena kedepan, pertandingan serupa akan lebih menantang. Sukses juga buat panitia pelaksana dan Balikpapan sebagai tuan rumah acara level provinsi ini,” jelas Kepala Dispora Kaltim, HM Agus Hari kesuma (AHK) di ruang kerjanya.

Manajer Tim Panjat Tebing Kutim, Ismail di lokasi pertandingan mengaku cukup bangga pada anak didiknya itu. Karena telah membuktikan d level provinsi, bahwa mereka juara dan bukti dari keseriusan selama berlatih rutin. Ismail juga mengatakan, meski pihaknya mendominasi perolehan medali, namun diakuinya suasana pertandingan cukup sengit. Karena persaingan antar atlet di kategori kelompok umur, cukup ketat dan merata.

“Alhamdulillah, kita bisa menjadi juara. Sejak awal kami memang menargetkan juara umum. terlebih kita dalam berlatih sellau serius dan penuh semangat,” ucap Ismail

Sementara pelatih tim Kutim, Jamal Al Hadad, mengungkapkan. Bahwa sejumlah atlet peraih emas akan dipersiapkan untuk menghadapi Kejuaraan Nasional (Kejurnas) dan pertandingan lainnya. Seperti di pertandingan Panjat Tebing Kelompok Umur 2025, di Tangerang pada Juni mendatang.

“Masih ada waktu satu bulan untuk persiapan. Kami akan maksimalkan pembinaan dan pelatihan, agar mereka tampil optimal di Kejurnas nanti,” seru Jamal.

Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Kota Balikpapan, Cokorda Istri Ratih Kusuma juga mengapresiasi pelaksanaan Kejurprov 2025 tersebut. Dia menilai, kejuaraan kelompok umur merupakan ajang penting. Yakni untuk bisa menambah jam terbang atlet muda sebelum tampil di level nasional.

“Kami bangga pada para atlet muda Kaltim. Harapannya, mereka bisa membawa nama daerah ke level nasional dan internasional di masa mendatang,” kata Cokorda.

Para pemenang dna periah medali di Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Panjat Tebing Kelompok Umur 2025 Kalimantan Timur (Kaltim) di BSCC Dome

Cokorda juga berharap, kejuaraan ini bisa melahirkan regenerasi atlet panjat tebing Balikpapan. Seperti atlet nasional Angga Cahya yang berasal dari Kota Minyak tersebut.

Sementara Ketua Pengkot (Pengurus Kota) FPTI Balikpapan, Jundi Rahmad Danny mengungkapkan rasa syukurnya. Karena Balikpapan kembali dipercaya menjadi tuan rumah dlama acara tingkat Provisni. Diuraikan Jundi, bahwa turnamen itu mempertandingkan berbagai nomor. Mulai dari lead, speed, hingga boulder untuk berbagai kategori umur. Jundi menyatakan FPTI Balikpapan terus berkomitmen memperbaiki dan melengkapi fasilitas pertandingan dna pelatihan. Agar kota ini menjadi pusat pelatihan panjat tebing di Kalimantan Timur.

“Dengan fasilitas lengkap, kami ingin Balikpapan menjadi tempat ideal bagi para atlet untuk berlatih dan berkembang,” ujar Jundi.

Kemudian Ketua Pengprov (Pengurus Provinsi) FPTI Kaltim, Misbachul Choir menegaskan. Pentingnya Kejurprov sebagai bagian dari pembinaan atlet jangka panjang. Dia menjelaskan, bahwa para juara dalam kejuaraan ini akan dipilih untuk dijadwalkan mewakili Kalimantan Timur, pada Kejurnas Panjat Tebing Kelompok Umur 2025.

“Nantinya, peraih emas dari Kejurprov ini akan dibiayai oleh Pengprov yang didukung KONI dan Dispora Kaltim. Dijadwalkan mereka akan mengikuti Kejurnas kelompok umur di Tangerang, sekitar bulan Juni atau Juli,” beber Misbachul.

Misbachul juga berpesan, dalam pembinaan usia dini sangat penting. Karena mereka inilah yang akan menjadi tulang punggung panjat tebing Kaltim di masa depan. Jadi harus dilakupan pembinaan jangka panjang, dan dimulai sekarang untuk masa yang akan datang. (Adv/Adm1)

Tinggalkan Balasan